Peluncuran Tahapan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Tahun 2018

kalbar.kpu.go.id - Pontianak, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kalimantan Barat menggelar peluncuran Tahapan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat Tahun 2018 di Gedung Pontianak Covention Center (PCC), Sabtu (28/10) malam.

"Kegiatan ini menjadi pertanda bahwa pelaksanaan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat siap untuk dilaksanakan serentak dengan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kayong Utara, Bupati dan Wakil Bupati Sanggau, Bupati dan Wakil Bupati Mempawah, Bupati dan Wakil Bupati Kubu Raya serta Walikota dan Wakil Walikota Pontianak", ungkap Ketua KPU Kalbar Umi Rifdiyawaty, SH., MH.

Dikatakannya, Pelaksanaan pemilihan tahun 2018 di Provinsi Kalimantan Barat melibatkan 14 kabupaten/kota, 174 Petugas Pemilihan Kecamatan (PPK), 2130 Petugas Panitia Pemungutan Suara (PPS)."Saat ini sedang berlangsung tahapan pembentukan badan penyelenggara ad hoc tingkat PPK dan PPS. Kami menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bupati dan Wakil Bupati serta Walikota dan Wakil Walikota se- Kalimantan Barat yang telah membantu memfasilitasi pembentukan PPK dan PPS tersebut. Kami berharap kedepannya bantuan fasilitasi tersebut tetap berlanjut antara lain berupa penyedian kantor sekretariat PPK dan PPS serta tenaga Sekretariat PPK dan PPS", lanjutnya.

Acara yang berlangsung meriah tersebut dihadiri Anggota KPU RI, Inspektur KPU RI, Kepala Biro KPU RI, DPR RI, DPD RI, DPRD Provinsi, Gubernur dan Wakil Gubernur Kalbar, Forkompinda Kalbar, Ketua/Anggota KPU Se-Indonesia, Ketua/Anggota KPU Se-Kalbar, Ketua/Anggota KPU Periode 2003-208 dan 2008-2013, Rektor/Ketua Yayasan/Pimpinan Sekolah Tinggi se-Pontianak, Kepala Sekolah SMA/SMK/MAN se-Pontianak, Ketua BEM Universitas/Sekoloah Tinggi se-Pontianak, Pimpinan Parpol tingkat Provinsi, Bakal Calon Perseorangan, Kepala Dinas/Instansi/Badan tingkat Provinsi, Bawaslu Provinsi, Pemeriksa Daerah DKPP RI, LSM/Ormas, Persatuan Penyandang Disabilitas, Komunitas Peduli Pemilu, Media Massa dan Elektronik, serta Mahasiswa/Siswa/Siswi Perguruan Tinggi dan Sekolah se-Pontianak.

Acara ini dimulai dengan Tarian Selamat Datang persembahan Sanggar Kijang Berantai dilanjutkan dengan sambutan dari ketua Panitia, Sekretaris KPU Kalbar, Ketua KPU Kalbar, Gubernur Kalbar, dan sambutan Anggota KPU RI Viryan.

"Setelah pelaksanaan peluncuran tahapan ini, kami juga melaksanakan kegiatan Jalan Sehat Serentak dalam rangka Gerakan Sadar Pilkada Tahun 2018. Kegiatan tersebut merupakan program nasional KPU RI dan akan diselenggarakan oleh seluruh KPU Provinsi dan Kabupaten/kota, Minggu (29/10)", ujarnya.

Anggota KPU RI Viryan mengatakan Pilkada serentak tahap ketiga ini sangat istimewa karena dalam perhelatannya, mewakili sekitar 75 persen daerah yang ada di Indonesia karena akan diikuti 381 daerah, selain itu jumlah peserta pemilihannya berkisar 80 persen dari pemilih pemilu 2019 mendatang.

"Pilkada sangat strategis untuk menentukan keberhasilan pembangunan kedepannya, karena proses pembangunan politik harus lebih baik dari sebelumnya. Seperti tahun 2014, Kalbar diakui sebagai daerah yang bisa menyelenggarakan Pemilu yang berintegritas," tegas Viryan.

Tanda Peluncuran Tahapan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat Tahun 2018 dilakukan dengan pemukulan gendang bersama Anggota KPU RI, Ketua dan Anggota KPU Kalbar, Sekretaris KPU Kalbar, Bawaslu Kalbar, dan Gubernur Kalbar yang dalam hal ini diwakili oleh Staf Ahli Bidang Hukum dan Politik.(red)

 

Tahapan, Program dan Jadwal Penyelenggaraan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, dan/atau Walikota dan Wakil Walikota Tahun 2018 dapat diunduh melalui link berikut.

UNDUH DI SINI

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Dilihat 1,004 Kali.